Kamis, 11 Oktober 2012

PENDIDIKAN KARAKTER DI INDONESIA



Pengertian pendidikan adalah suatu cara untuk mengembangkan ketrampilan, kebiasaan dan sikap-sikap yang diharapkan dapat membuat seseorang menjadi warga Negara yang baik. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang. Usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan. Banyak sekali macam atau jenis pendidikan misalnya saja pendidikan umum, pendidikan kejuruan, pendidikan akademik, pendidikan profesi, pendidikan vokasi, pendidikan keagamaan, pendidikan khusus, dan yang sedang hangat dibicarakan di Indonesia adalah pendidikan karakter.
Pengertian karakter secara filsafat adalah sifat yang melekat pada setiap objek dan jelas berbeda-beda dengan objek yang lainnya. Jadi karakter setiap orang pun berbeda. Dilihat dari pengertian, maka karakter dan akhlak tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Keduanya didefinisikan sebagai suatu tindakan yang terjadi tanpa ada lagi pemikiran lagi karena tertanam dalam pikiran.
Jadi pendidikan karakter adalah pendidikan yang bertujuan untuk membentuk sifat pada setiap orang agar orang tersebut memiliki karakter atau sifat yang baik. Pendidikan karakter di Indonesia saat ini masih kurang jelas dan belum berjalan lancar. Buktinya sudah banyak terlihat. Contohnya adalah korupsi-korupsi masih banyak, para pelajar tawuran, para pemimpin pemerintahan berselisih dan saling bertegangan, dan masih banyak lagi. Ini menandakan bahwa masih banyak orang-orang yang belum memiliki karakter yang diharapkan dalam pendidikan karakter. Bahkan masih banyak orang-orang yang masih saling menjatuhkan karakter antar setiap  orang.
Pendidikan karakter di Indonesia perlu disorot dan dibenahi. Kita mulai dari diri sendiri. Bentuklah karakter terpuji pada diri kita sendiri. Kita juga harus selalu ingat kepada Allah SWT dan berdoa agar kita dijauhkan dari sifat atau karakter tercela.
Referensi:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar